JAKARTA, iNews.id - Bakal Calon Legislatif Partai Perindo Dapil 1 Kota Depok, Tati Sri Hardina kembali membagikan minyak goreng kemasan di Pancoran Mas, Kota Depok pada Jumat (23/6/2023). Ketua DPD Partai Perindo Kota Depok, Anwar Nurdin menyebut hal itu bukti bacaleg Partai Perindo aktif mendekati masyarakat.
Anwar pun optimistis Partai Perindo meraih hasil signifikan di Pemilu 2024 sehingga di DPRD Kota Depok nantinya bakal ada Fraksi Partai Perindo.
"Kita Perindo turun ke bawah bukan omongan saya, tapi pembuktian yang diberikan Perindo. Ini menjadi salah satu contoh yang diberikan caleg Pancoran Mas, Ibu Tati, yang sudah turun beberapa lokasi yang dia sambangi," kata Anwar, dikutip Sabtu (24/6/2023).
Partai Perindo merupakan partai dengan nomor urut 16 di kertas suara Komisi Pemilihan Umum (KPU).