Catat, Mulai 1 Agustus 5 Stasiun KRL Ini hanya Terima KMT dan Uang Elektronik

Wildan Catra Mulia
Lima stasiun KRL hanya akan menerima transaksi Kartu Multi Trip dan uang elektronik mulai 1 Agustus 2019. (Foto: ilustrasi/dok. Okezone).

JAKARTA, iNews.id, – PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) memberlakukan kebijakan baru kepada pengguna KRL Commuter Line. Mulai 1 Agustus 2019, lima stasiun hanya akan melayani transaksi Kartu Multi Trip dan kartu uang elektronik bank (e-money card).

VP Corporate Communication PT KCI Anne Purba menerangkan, lima stasiun tersebut dipilih karena memiliki proporsi pengguna KMT dan e-money tertinggi.

"Kelima stasiun tersebut yakni Stasiun Sudirman, Stasiun Palmerah, Stasiun Cikini, Stasiun Universitas Indonesia, dan Stasiun Taman Kota," kata Anne melalui keterangan tertulis, Rabu (10/7/2019)

Anne menjelaskan, penggunaan KMT di Stasiun Sudirman telah mencapai 90 persen. Sementara di Stasiun UI, Palmerah, dan Cikini mendekati 80 persen. Adapun di Stasiun Taman Kota hampir 60 persen.

Kebijakan hanya menerima transaksi KMT dan e-money ini merupakan bentuk dukungan PT KCI terhadap program pemerintah dan Bank Indonesia untuk mendorong terciptanya cashless society atau masyarakat yang bertransaksi tanpa uang tunai.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
7 hari lalu

Prabowo Restui KAI Tambah 30 Rangkaian KRL: Kalau untuk Rakyat Saya Tidak Ragu

Nasional
7 hari lalu

Prabowo Puji Kereta Api Indonesia: Bersih, Nyaman, Tak Kalah dengan Luar Negeri

Megapolitan
19 hari lalu

KCI Rekayasa Perjalanan KRL Tanah Abang-Rangkasbitung Imbas Kereta Anjlok, Ini Rutenya

Megapolitan
20 hari lalu

Perjalanan KRL Tanah Abang-Rangkasbitung Terganggu, Ada Kereta Anjlok

Nasional
1 bulan lalu

KAI Commuter Operasikan 1.063 Perjalanan KRL Jabodetabek saat HUT ke-80 TNI Besok

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal