Cawagub Ahmad Riza Patria Gencar Safari Politik ke Sejumlah Fraksi di DPRD

Wildan Catra Mulia
Calon Wakil Gubernur (Cawagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria bersama sejumlah anggota DPRD DKI dari Fraksi Gerindra safari politik ke sejumlah fraksi lain, Senin (3/2/2020). (Foto: iNews.id/ Wildan Catra Mulia).

JAKARTA, iNews.id - Calon Wakil Gubernur (Cawagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria bersama sejumlah anggota DPRD DKI dari Fraksi Gerindra safari politik ke sejumlah fraksi lain, Senin (3/2/2020). Salah satu yang dikunjungi, yaitu DPRD DKI dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN).

Riza mengatakan, kunjungannya untuk membangun silaturahmi dengan jajaran DPRD DKI. Saat ini dia merupakan Wakil Ketua Komisi II DPR dari Fraksi Gerindra.

"Supaya lebih kenal, lebih dekat lebih saling memahami antara kami dengan Fraksi DPRD DKI bersama anggotanya," ujar Riza di DPRD DKI, Jakarta, Senin (3/2/2020).

Usai mengunjungi PAN dia melanjutkan safari politiknya ke Fraksi Golkar, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Safari politik ini akan berlanjut besok.

BACA JUGA:

Cawagub Ahmad Riza Patria Silaturahmi ke Fraksi-Fraksi DPRD Jakarta Pekan Depan

Ahmad Riza Patria dan Nurmansjah Lubis Jadi Kandidat Wagub Jakarta

"Kita harapkan bisa berseinergi positif Insyaallah nanti kalai kami terpilih bisa bisenergi yang positif dan baik lagi dalam rangka membantu tugas dari Pak Gubernur Anies Baswedan ke depan,"katanya.

Dia berjanji akan mengikuti rencana program Gubernur DKI Anies Baswedan yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) untuk membangun kota Jakarta.

"Tentu wagub terpilih kedepan tugasnya membantu gubernur, termasuk melaksanakan memastikan program DKI yang sudah disusun disempurkan oleh DPRD dalam RPJMD harus dilaksanakan," ucapnya.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
31 hari lalu

Gerindra Bela Prabowo usai Disindir Anies: Presiden Rangkul Seluruh Elemen

Nasional
2 bulan lalu

Prabowo Beri Rumah untuk Keluarga Affan Kurniawan di Cileungsi Bogor

Nasional
5 bulan lalu

Sutiyoso hingga Fauzi Bowo Hadiri Paripurna HUT ke-498 Jakarta, Anies-Ahok Absen

Nasional
6 bulan lalu

Telkomsel Rombak Jajaran Pengurus, Diaz Hendropriyono Ditunjuk Jadi Komut

Buletin
12 bulan lalu

Timses RIDO Gelar Sayembara Rp10 Juta bagi yang Menemukan Kecurangan Pilkada Jakarta

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal