Dasco: Timses RIDO Siapkan Strategi Menang di Putaran Kedua Pilkada Jakarta

Achmad Al Fiqri
Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Ketua Dewan Pembina Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono --yang juga Ketua Harian DPP Gerindra-- Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, pihaknya tengah menyiapkan strategi untuk kemenangan di putaran kedua Pilkada Jakarta 2024. Strategi berdasarkan evaluasi hasil putaran pertama.

"Strategi-strategi (pemenangan di putaran kedua) itu akan dirumuskan oleh tim pemenangan, yang tentunya setelah mengevaluasi hasil-hasil kerja pada saat kemarin," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (28/11/2024).

Tim pemenangan juga tengah menunggu hasil perhitungan atau real count KPU di Pilkada Jakarta. Langkah itu dilakukan setelah Ketua Tim Pemenangan RIDO Ahmad Riza Patria menyampaikan bahwa hasil hitungan internal akan terjadi dua putaran.

"Ya jadi kalau Pilkada Jakarta kami juga sedang menunggu perhitungan real count dari KPU walaupun kemudian di internal sudah diumumkan oleh ketua tim dari paslon RIDO, Pak Ariza Patria sudah mengumumkan bahwa untuk perhitungan internal yang dihitung itu kemungkinan besar akan terjadi dua putaran," kata Dasco.

Sebelumnya, Ketua Tim Pemenangan Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) Ahmad Riza Patria mengungkap hasil real count yang dilakukan oleh internalnya. Dari hasil perhitungan suara itu, ia memastikan, Pilkada Jakarta 2024 akan terjadi dua putaran.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
10 jam lalu

Kualifikasi Piala Dunia 2026 Tak di Tempat Netral, Anton Sanjoyo Sindir FIFA dan AFC Mafia

Nasional
13 jam lalu

Bung Towel Yakin Timnas Bisa Menang: Kualitas Arab Saudi dan Irak Tak Bagus-Bagus Banget

Nasional
14 jam lalu

Indonesia vs Arab Saudi, Pangeran Siahaan: Banyak Faktor Tak Untungkan Timnas

Nasional
18 jam lalu

Cak Imin Ingatkan Pesantren Tak Tambal Sulam Bangunan, Cegah Tragedi Al Khoziny Terulang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal