JAKARTA, iNews.id - Anggaran untuk pembebasan lahan proyek pembangunan jalur Mass Rapid Transit (MRT) koridor Kota-Ancol Barat mencapai Rp1,5 triliun. Dana tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI Jakarta.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan, total lahan yang dibutuhkan seluas 19,6 hektare.
"Nominal kebutuhan perkiraan kami sementara sekitar Rp1,5 triliun," ujar Syafrin di Jakarta, Rabu (7/4/2021).