Didatangi Anies, Jemaat Gereja Katolik Santo Kristoforus Curhat soal Banjir

Wildan Catra Mulia
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan sambutan saat berkunjung ke Gereja Katolik

JAKARTA, iNews.id - Jemaat Gereja Katolik Santo Kristofarus curhat soal banjir yang kerap melanda sehingga menyusahkan beribadah. Curhatan itu disampaikan saat menerima kunjungan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan beserta rombongan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda).

Kepala Gereja Katolik Santo Kristofarus Romo Serfi mengatakan gereja yang sudah berdiri selama 56 tahun tersebut selalu terkena bencana banjir. Dia meminta Gubernur menyelesaikan masalah tersebut bersama-sama.

"Kami hadir untuk masyarakat dan jadi bagian dari kota ini. Kami sampaikan harapan dari umat berjumlah 12 ribu kami berharap bisa beribadah di tempat yang baik. Sebelum bapak Anies ke sini gereja ini selalu kebanjiran," katanya Romo Serfi di lokasi, Selasa (24/12/2019).

Romo Serfi menceritakan nama gereja Kristoforus diambil dari sebuah cerita perjuangan seorang pendeta yang menyeberangkan jemaat dari sungai menuju tempat peribadatan. Dia berharap cerita ini menjadi sejarah dan berakhir di masa yang akan datang

"Nama kristoforus itu di Katolik orang (Santo) yang menyeberangkan orang di sungai. Harapan kami semoga tercapai kita berharap kita sebagai warga gereja katolik. Mari bekerja sama melakukan apapun untuk kebaikan di tempat ini di kota ini," tuturnya.

Editor : Djibril Muhammad
Artikel Terkait
Buletin
7 jam lalu

Ratas di Istana, Prabowo Tunjuk Menko PMK Pratikno Koordinator Penanganan Bencana

All Sport
6 jam lalu

SEA Games 2025 Kacau oleh Banjir! Thailand Relokasi Banyak Cabor ke Bangkok, Indonesia Langsung Siap Adaptasi

Nasional
1 hari lalu

Banjir Bandang Sibolga, TNI AU Kerahkan Pasukan hingga Genset

Internasional
2 hari lalu

Banjir Renggut 100 Nyawa Belum Kering, Vietnam Bersiap Diterjang Topan Dahsyat Verbena

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal