Ditangkap di Merangin, Pembunuh Iin Puspita Terlacak dari Ponsel

Nanang Fahrurozi
Irfan Ma'ruf
Yustian (kiri) dan Nisa (kanan), sepasang kekasih yang diduga sebagai pelaku pembunuhan Ciktuti Iin Puspita (20) di Mampang, Jakarta Selatan. (Foto: iNews/Nanang Fahrurozi)

JAKARTA, iNews.id – Polisi menangkap Yustian dan Nisa, sepasang kekasih yang diduga sebagai pelaku pembunuhan Ciktuti Iin Puspita (20) di Mampang, Jakarta Selatan. Keduanya ditangkap dalam perjalanan menumpang bus tujuan Padang, Sumatera Barat di Merangin, Jambi, Selasa (20/11/2018).

Penangkapan Yustian dan Nisa merupakan hasil koordinasi antara Polres Jakarta Selatan dan Polres Merangin. Setelah peristiwa pembunuhan itu terbongkar kemarin siang, polisi segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memeriksa sejumlah saksi. Polisi mencurigai Yustian, salah satu penghuni kos.

Aparat Polres Jakarta Selatan lantas memburu Yustian. Mereka pun berkoordinasi dengan Polres Merangin saat mengetahui tersangka pembunuhan itu melintas di Jambi hendak ke Sumatera Barat.

Bagaimana polisi dapat mendeteksi keberadaan Yustian? Informasi yang dihimpun iNews, posisi Yustian terlacak dari sinyal telepon seluler (ponsel) korban yang dibawa tersangka. Setelah menjalani pemeriksaan di Mapolres Merangin, Rabu (21/11/2018) siang ini, Yustian dan Nisa akan dibawa ke Jakarta.

"Direncanakan hari ini diterbangkan ke Jakarta untuk menjalani penyidikan," kata Kapolres Jakarta Selatan, Kombes Pol Indra Jafar, saat dikonfirmasi pagi ini.

Seperti diketahui, kasus pembunuhan sadis menggemparkan rumah kos di Jalan Senang, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Iin Puspita ditemukan tewas membusuk di lemari kamar kosnya. Ditemukan sejumlah luka di tubuhnya.

Berdasarkan pengakuan Yustian, dia menghabisi nyawa pemandu lagu di salah satu tempat karaoke itu karena telah membohonginya. "Saya pukul kepalanya dengan palu."

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Megapolitan
12 jam lalu

2 Kerangka Manusia di Kwitang Diduga Sudah Terkontaminasi Material yang Terbakar

Megapolitan
12 jam lalu

Polisi Ungkap Hasil Tes DNA 2 Kerangka di Kwitang 7 November 2025

Megapolitan
15 jam lalu

Heboh 2 Kerangka Manusia di Kwitang, Polda Metro Ambil Alih Kasus

Megapolitan
2 hari lalu

Oknum Polisi Catcalling ke Perempuan di Jaksel Diperiksa Propam, Ngaku Cuma Iseng

Buletin
2 hari lalu

Misteri Kematian Dosen Wanita di Bungo Terkuak, Pelaku Anggota Polres Tebo

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal