Ditangkap, Pengedar Simpan Ganja di Bawah Bantal

Abdullah M Surjaya
Barang bukti ganja yang diamankan polisi. (Foto ist).

BEKASI, iNews.id – Satuan Reserse Narkoba Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi menangkap pengedar ganjar AF (26) di Jalan Bungur, Kelurahan Jakasampurna, Bekasi. Dari tangan tersangka, petugas mengamankan dua bungkus kertas ukuran besar ganja kering siap edar.

Kemudian satu bungkus berwarna putih dan satu bungkusan lainnya berwarna cokelat yang di dalamnya berisi narkotika jenis ganja seberat 142 gram dan barang bukti lainnya satu ponsel.

”Ganja itu disimpan tersangka dalam sebuah bantal,” ujar Kasie Humas Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari, Senin (24/5/2021).

Menurut dia, terungkapnya kasus  ini berawal dari informasi tentang adanya peredaran narkotika jenis ganja di wilayah tersebut. Polisi yang melakukan pemeriksaan pada tubuh tersangka tidak menemukan barang bukti, namun ketika di periksa di tempat tinggalnya, polisi menemukan bungkusan ganja jumlah besar.

Barang bukti bungkusan ganja tersebut disembunyikan di bawah bantal, dan tersangka mengakui bahwa ganja tersebut dia beli dari seorang tersangka lain sehargar Rp3 juta. 

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Megapolitan
5 hari lalu

Polda Metro Tangkap 3 Tersangka Pengedar Narkoba, Sita Ribuan Pil Ekstasi

Seleb
5 hari lalu

Geger! Ari Lasso Sebut Mantannya Pencandu Narkoba di Masa Lalu: Kami Sama-Sama Junkie

Seleb
6 hari lalu

Mengejutkan! BAP Ammar Zoni Dinilai Cacat Hukum, Ini Faktanya

Seleb
6 hari lalu

Kondisi Ammar Zoni Jalani Sidang Lanjutan Hari Ini, di Bawah Tekanan?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal