JAKARTA, iNews.id – Dua calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria dari Partai Gerindra dan Nurmansjah Lubis dari PKS, setuju jika perhelatan balap mobil Formula E di Ibu Kota ditunda. Keduanya sepakat bahwa masalah masuknya virus korona (COVID-19) ke Tanah Air bukan persoalan sepele.
Riza mengatakan, COVID-19 adalah virus yang mudah menular dan bisa mejadi wabah. Pembatalan sebuah acara menurut dia juga banyak dilakukan negara-negara yang sedang terjangkit wabah virus dari Wuhan, China itu.
“Masalah korona ini jangan dianggap enteng. Arab Saudi saja hari ini membatasi umrah. Padahal (umrah) itu sesuatu yang penting, lebih dari Formula E, itu ibadah, menghadap ke Makkah, Madinah,” katanya di Jakarta, Sabtu (7/3/2020).
Senada, Ancah—panggilan akrab Nurmansjah—mengatakan bahwa Pemprov DKI juga telah mengeluarkan instruksi gubernur (Ingub) terkait virus korona. Dalam ingub itu Gubernur Anies Baswedan melarang adanya kegiatan keramaian dan mengundang orang banyak. Ingub itu menurut Ancah mungkin juga bisa menjadi pertimbangan agar Formula E ditunda.
“Kemarin kan juga ada instruksi (Anies) mengurangi keramaian. Mungkin terpengaruh, termasuk umrah juga kan dibatasi. Kebijakan ini kan dari pusat dan daerah, untuk supaya korona enggak masif di Jakarta,” ujar cawagub DKI dari PKS itu.
Sementara, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan hingga kini belum memutuskan apakah perhelatan Formula E yang rencananya digelar pada 6 Juni mendatang akan ditunda atau tidak.