“Jadi kita ada dua dampak. Satu, kita membantu UMKM dan yang kedua makanan dari UMKM tersebut disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan,” kata Ketua MNC Peduli Jessica Tanoesoedibjo.
MNC Peduli berkomitmen untuk membantu upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dengan menggalang dana melalui website www.mncpeduli.org. Donasi yang terkumpul selanjutnya disalurkan untuk tenaga medis maupun lapisan masyarakat yang terimbas situasi sulit ini.
“Kami mengajak masyarakat dan mitra korporasi untuk saling bahu membahu bekerja sama dalam membantu melawan Covid-19 ini,” kata Jessica.