JAKARTA, iNews.id - Aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) berujung pada penembakan terjadi di kawasan Kota Bambu Selatan, Palmerah, Jakarta Barat, Rabu (7/1/2025) pagi. Seorang warga dilaporkan terkena luka tembak di bagian kaki usai mencoba menghalangi pelaku.
Kapolsek Palmerah, Kompol Gomos Simamora mengatakan, pelaku berjumlah dua orang dan berboncengan dengan satu sepeda motor.
"Iya itu lagi ditangani, tadi kejadian jam 8 pagi. Ditangani sama tim Resmob Polda, Polres sama Polsek. Masih didalami dulu, pelakunya kan kabur," ujar Gomos saat dikonfirmasi wartawan.
Adapun, aksi ini bermula ketika kedua pelaku berusaha menggasak sepeda motor milik korban. Namun, aksi mereka dipergoki warga hingga memicu aksi kejar-kejaran.
Berdasarkan informasi yang diterima, sempat terjadi aksi saling tarik antara pelaku dan korban yang dibantu oleh warga sekitar.
Dalam situasi terdesak, salah satu pelaku mengeluarkan senjata api (senpi) dan melepaskan tembakan. Tembakan tersebut mengenai lutut seorang warga yang saat itu berniat memberikan bantuan.
“Pelakunya dua (orang), bawa motor, abis ambil motor orang, setelah itu ketahuan, kejar-kejaran, terus (pelaku) mengeluarkan senpi, menembaklah," ucapnya.