JAKARTA, iNews.id - Pria berinisial DS (40) tewas di rumahnya di Cilangkap, Tapos, Kota Depok, Jawa Barat. Korban ditemukan bersimbah darah dengan luka tusuk di punggung saat tengah tertidur, Kamis (8/1/2026).
"Ditemukan korban kondisi luka tusuk," kata Kapolsek Cimanggis, Kompol Jupriono, dikutip Jumat (9/1/2026).
Kejadian nahas itu terjadi sekitar pukul 18.30 WIB. Saat korban sedang santai beristirahat di ruang tamu, seorang pelaku datang mencari korban dengan teriakannya yang terdengar aneh.
"Pelapor sedang berada di rumahnya sedang beristirahat, kemudian terlapor datang mencari korban yang sedang tertidur di ruang tamu rumahnya dengan berkata 'menyeng mana menyeng'," ujarnya.