JAKARTA, iNews.id - Warga Hayam Wuruk, Tamansari, Jakarta Barat digegerkan dengan penemuan pria terkapar di sebuah jembatan pinggir jalan, Rabu (9/8/2023). Pria tersebut akhirnya meninggal tak lama usai ditemukan warga.
Kapolsek Metro Tamansari Kompol Adhi Wananda mengatakan, pihaknya masih menunggu pemeriksaan dokter forensik untuk mengungkap penyebab kematian.
"Penyebab kematian menunggu hasil pemeriksaan dokter forensik," ujar Adhi saat dikonfirmasi.
Pihaknya mendapat informasi penemuan pria tersebut dari warga sekitar pukul 07.00 WIB.
Mohammad Iqbal (30), saksi sekaligus warga setempat mengatakan, warga sekitar sempat menggeser pria tersebut dari tiang penyangga jembatan ke pinggir jalan.