Geger! Warga Temukan Benda Diduga Granat di Lahan Kosong Bogor

Putra Ramadhani Astyawan
Ilustrasi garis polisi. (Foto: Istimewa)

BOGOR, iNews.id - Warga Ciseeng, Kabupaten Bogor, digegerkan dengan penemuan benda diduga granat. Benda mencurigakan tersebut ditemukan di lahan kosong.

"Warga melaporkan kepada Polsek Parung adanya temuan sebuah benda yang diduga granat di lahan kosong," kata Kapolsek Parung Kompol Maman Firmansyah dikonfirmasi, Selasa (12/8/2025).

Maman mengatakan, benda itu ditemukan warga pada Senin 11 Agustus 2025. Petugas segera berkoordinasi dengan Koramil dan Tim Denpal III/I Bogor untuk memastikan penanganan aman.

"Benda itu dievakuasi dan diamankan tim berwenang pada malam hari di lokasi penemuan. Proses berjalan lancar, tertib dan tanpa insiden," jelasnya.

Atas kejadian ini, Maman mengimbau warga untuk tetap tenang. Warga diminta segera melapor kepada aparat jika menemukan benda mencurigakan agar dapat ditangani secara aman sesuai prosedur.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
4 bulan lalu

Geger! Granat Nanas Ditemukan di Rumah Warga Malang, Nyaris Dijual ke Pengepul Besi

Megapolitan
4 bulan lalu

Heboh! Koper Berisi Senpi hingga Granat Ditemukan di Indekos Pasar Minggu Jaksel

Sulsel
4 bulan lalu

Maros Heboh, Warga Kaget Temukan Granat saat Bersihkan Rumah

Jatim
4 bulan lalu

Heboh! Granat Ditemukan di Tempat Wisata Tuban, Sempat Dikira Mainan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal