JAKARTA, iNews.id - Polresta Yogyakarta melakukan razia penyakit masyarakat (pekat) di Kawasan Gedongtengen, Yogyakarta. Petugas menyisir daerah stasiun dan menemukan sejumlah wanita tunasusila. Salah satu wanita tunasusila tersebut bersembunyi di bawah kereta. Petugas pun mengamankan wanita tunasusila tersebut.
Sementara di wilayah berbeda, Polres Bengkulu menggerebek tempat karaoke yang diduga terjadi praktik prostitusi. Petugas menemukan sejumlah wanita yang diduga wanita penghibur. Petugas juga menemukan sebuah tempat tersembunyi di balik meja kasir yang dijadikan gudang miras. Petugas lalu menyita miras tersebut.
Saksikan tayangan selengkapnya dalam program Police Story hanya di iNews TV, Rabu (20/6/2018), pukul 16.30 WIB.