Hadiri Konsolidasi Partai di Kabupaten Bogor, Caleg Perindo : Semoga Semakin Solid

Putra Ramadhani
DPD Kabupaten Bogor menggelar silaturahmi dan konsilidasi tim pemenangan di Pondok Wijaya Wisata. (Foto MPI).

BOGOR, iNews.id - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Kabupaten Bogor menggelar silaturahmi dan konsilidasi tim pemenangan di Pondok Wijaya Wisata, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor. Para caleg yang ikut dalam kegiatan ini berharap tim semakin solid menangkan Partai Perindo dalam Pemilu 2024.

"Saya mengharapkan dari pertemuan ini, merupakan syukuran kita setelah DCS (Daftar Calon Sementara) sudah DCT (Daftar Calon Tetap) kemarin. Kita syukuran bersama tim pemenangan harapan saya tim pemenangan bisa solid lebih solid lagi meraih suara sebanyak banyaknya untuk Partai Perindo," kata Caleg DPR RI Eva Mutia, Selasa (7/11/2023).

Selain itu, diharapkan Partai Perindo semakin diterima dan dicintai oleh masyarakat Kabupaten Bogor. Sehingga, apa yang dicita-citakan bisa tercapai.

"Pesan saya harus tetep solid sampai nanti dan memilih lah secara bijak harusnya sesuai hati nurani dan apa yang kita harapkan bersama sama itulah tujuan akhir kami. Kami ingin juga Partai Perindo diterima oleh masyarakat di Tamansari dan Ciomas dan lebih dikenal lagi di sini karena memang itu tujuan kami untuk terus berjuang membersarkan Partai Perindo," ungkap Sekjen Kartini Perindo itu.

Senada, Caleg DPRD Provinsi Jawa Barat Agus Wijaya juga mengharapkan bahwa konsolidasi ini untuk pemantapan tim pemenangan partai berlambang Rajawali mengembangkan sayap dan bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Progres Lampaui Target

Nasional
5 hari lalu

Sekjen Perindo Hadiri Peresmian Sekber GKSR Partai Non-Parlemen: Upaya Konsolidasi Lebih Intens

Nasional
5 hari lalu

Sekjen Perindo Hadiri Peresmian Kantor DPP Hanura, Harap Sinergi Politik Terus Terjaga

Megapolitan
5 hari lalu

Tabung Gas Bocor, Rumah Makan di Bogor Selatan Hangus Terbakar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal