Hari Guru Nasional, Sekolah Bogor Raya Ajak Murid Donasikan Buku Bacaan melalui MNC Peduli

Putra Ramadhani
Buku bacaan akan disalurkan MNC Peduli kepada sejumlah taman bacaan mandiri. (Foto MPI).

BOGOR, iNews.id - Sekolah Bogor Raya mendonasikan 1.000 buku bacaan jenjang TK hingga SMA kepada MNC Peduli. Donasi ini salah satu bagian dalam momen peringatan Hari Guru Nasional, Selasa (21/11/2023).

Dalam acara ini, para murid juga melakukan penampilan gamelan dan pembacaan cerita dengan metode boneka puppet untuk memeriahkan acara. Selain berbagi, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian murid kepada anak-anak lainnya yang mungkin tidak memiliki privilege yang sama dalam mengakses bacaan yang layak.

Buku bacaan akan disalurkan MNC Peduli kepada sejumlah taman bacaan mandiri yang berpartisipasi dalam upaya peningkatan literasi di wilayahnya.

"Harapan Sekolah Bogor Raya untuk temen-temen MNC Peduli jangan berhenti di sini rangkul sebanyak-banyaknya anak Indonesia berikan manfaat sebesar-besarnya dan bagi sekolah-sekolah lain ayo semarakan kegiatan cerdas anak bangsa karena tanpa kita siapa lagi. Bersama MNC Peduli kita rayakan kemerdekaan untuk belajar dan mendapatkan sumber bacaan yang baik untuk anak-anak kita," kata Direktur Akademik Sekolah Bogor Raya Fransiska Susilawati, kepada MNC Portal.

Sementara itu, Head of CSR MNC Group Tengku Havid mengatakan bahwa menanamkan rasa kepedulian sejak dini sangat baik bagi anak-anak.

"Dengan berbagi, dapat melatih dan meningkatkan rasa empati kepada sesama dan juga terhadap isu-isu sosial yang akan mereka hadapi," ucap Havid.

Program ini bagian dari program #GenerasiCerdasAnakBangsa yang diusung oleh MNC Peduli untuk mendorong pendidikan anak Indonesia.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
4 jam lalu

Program Desa Emas Bikin UMKM Lebih Percaya Diri dan Berkembang

Nasional
14 jam lalu

Angela Tanoesoedibjo: Kolaborasi Multipihak Kunci Majukan UMKM Desa

Nasional
14 jam lalu

Berdayakan UMKM Desa, MNC Peduli Bantu Pemasaran dan Sosialisasi Pelaku Usaha Kecil

Megapolitan
1 hari lalu

Kemendikdasmen Segera Perbaiki Fasilitas SMAN 72 Jakarta usai Ledakan

Nasional
8 hari lalu

Apresiasi Bantuan MNC Vision-MNC Peduli, Ini Harapan Komunitas Pemulung Pasar Senen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal