Hujan Deras di Bogor Tengah, 6 Warga Mengungsi akibat Longsor

Putra Ramadhani Astyawan
Tebing di wilayah Cibogor, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor longsor. (Foto: BPBD Bogor)

BOGOR, iNews.id - Tebing di wilayah Cibogor, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor longsor. Hal ini disebabkan oleh hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut.

"Tanah longsor terjadi akibat hujan dengan intensitas deras yang terjadi," kata Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kota Bogor Theofilo Patrocinio Freitas dalam keterangannya, Minggu (26/11/2023).

Peristiwa itu terjadi pukul 17.30 WIB sore tadi. Tebing yang mengalami longsor memiliki tinggi sekitar 7 meter dengan panjang sekitar 10 meter.

"Dampak dari kejadian ini material tanah longsor menimpa bangunan rumah sekaligus yang dijadikan kontrakan milik Kusnadi 3 KK/6 jiwa," katanya.

Beruntung, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian ini. Hanya saja, penghuni dari kontrakan tersebut terpaksa harus mengungsi sementara ke tempat yang lebih aman.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Megapolitan
6 jam lalu

Tabung Gas Bocor, Rumah Makan di Bogor Selatan Hangus Terbakar

Nasional
7 jam lalu

Kementerian PU Pulihkan 263 Titik Longsor dan 14 Jalan Putus di Sumut

Megapolitan
5 hari lalu

10 RT dan 4 Ruas Jalan di Jakarta Sempat Terendam Banjir, Kini Sudah Surut 

Nasional
7 hari lalu

Anggota DPD Cek Kondisi Balangan Kalsel Pascabanjir, Pastikan Bantuan Tepat Sasaran

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal