Selain itu, kata dia banyak juga pengunjung yang pulang karena kondisi hujan. "Sebagian sudah banyak yang pulang karena menghindari turun hujan sudah tinggal sisa-sisa di dalam," katanya.
Dia berharap pengunjung tetap kondusif dan mematuhi protokol kesehatan (prokes) dengan memakai masker, menjaga jarak dan tidak berkerumun.
"Kita harapkan menjadi wisata yang aman di ragunan pengunjung tetap bisa berlibur meningkatkan imunitas dan virus covid-19 segera musnah," ucapnya.