Roby menjelaskan saat ini kelima terduga pelaku langsung diserahkan ke Polda Metro Jaya. Selanjutnya, mereka akan menjalani pemeriksaan di sana, termasuk peran-perannya.
"Nanti diperiksa sama Ditreskrimum Polda Metro," tutur dia.
Sebelumnya, Markas Gegana Brimob di Jalan Kramat Raya, Kramat, Senen, Jakarta Pusat terbakar pada Minggu (31/8/2025). Diketahui Mako Brimob Gegana tersebut menjadi sasaran amuk massa aksi pada Jumat (29/8).