Pada periode yang sama, FK IPB University juga memberikan masa sanggah apabila ada peserta yang merasa tidak puas terhadap pengumuman hasil seleksi.
Calon mahasiswa baru yang dinyatakan diterima di FK IPB University wajib membayar uang kuliah tunggal (UKT) dan biaya pengembangan institusi dan fasilitas (BPIF). Pembayaran UKT dan BPIF dibuka selama empat hari, yakni 14-18 Agustus 2023. Sementara, awal perkuliahan dimulai pada 21 Agustus 2023.