Jadi Lokasi Prostitusi, 120 Bangunan Liar di Gunung Antang Jaktim Dibongkar

muhammad farhan
KAI bongkar bangunan liar di kawasan Gunung Antang, Matraman, Jakarta Timur. Lokasi itu diduga menjadi tempat prostitusi. (Foto : PT KAI)

JAKARTA, iNews.id - Pembongkaran bangunan liar di kawasan Gunung Antang, Matraman, Jakarta Timur resmi dilakukan oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI), Selasa (30/8/2022) pagi tadi. KAI mencatat terdapat 120 bangunan liar yang dibongkar karena diduga jadi lokasi prostitusi ilegal.

Kepala Humas PT KAI Daop 1, Eva Chairunisa mengungkapkan pembongkaran bangunan liar tersebut dilakukan dengan berkolaborasi bersama aparat dan stakeholders terkait di wilayah Kota Jakarta Timur. 

"Hari ini dilakukan penertiban dimana kami dibantu oleh pihak kepolisian kemudian juga TNI dan pemerintah kota Jakarta Timur beserta jajaran dalam proses penertiban," ujar Eva, Selasa (30/8/2022). 

Dalam proses penggusuran bangunan yang ditengarai digunakan sebagai bisnis lokalisasi ilegal tersebut, KAI menggunakan alat berat untuk melakukan pembongkaran pada sejumlah bangunan bertingkat. Ratusan bangunan tersebut, menurut Eva, berhasil dibongkar pukul 11.35 WIB. 

"Secara keseluruhan di area Gunung Antang ini ada 120 bangunan liar yang sudah kita data, dan terletak di lahan seluas 2.500 meter persegi. Untuk hari ini kita akan tuntaskan keseluruhan penertiban," kata Eva. 

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
3 jam lalu

6 Siswa SD di Cipayung Serahkan Temuan HP ke Polisi, Kapolda Metro: Kalian Pahlawan

Nasional
8 hari lalu

Marak Bangunan di Wilayah Sungai hingga Waduk, Nusron Ungkap Penyebabnya

Megapolitan
9 hari lalu

Kebakaran Gudang Dekorasi Pesta di Jaktim, 65 Personel Damkar Diterjunkan

Megapolitan
9 hari lalu

Banjir Jakarta Berangsur Surut, Tersisa 9 RT yang Masih Terendam

Megapolitan
15 hari lalu

Pria yang Bakar Istri di Jatinegara Jaktim Ditangkap, Ngaku lagi Pusing

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal