Jakarnaval Digelar di Sirkuit Formula E Hari Ini, Ada Tari-tarian hingga Stand Makanan

Bachtiar Rojab
Ilustrasi Jakarnaval (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar kirab budaya Jakarnaval 2022 di area sirkuit Formula E, Jakarta Utara, Minggu (14/8/2022). Para penari karnaval akan hadir berlenggak-lenggok di sepanjang arena sirkuit, menghibur para pengunjung.

Tidak hanya itu, Jakarnaval menghadirkan berbagai stand kecil dan besar yang berisikan produk makanan hingga merchandise di tiap sudut sirkuit.

Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta Andhika Permata mengatakan, Jakarnaval sudah masuk program Kharisma Event Nusantara Kementerian Parekraf dan menjadi ajang unggulan.

"Jakarnaval ini merupakan event unggulan Pemprov DKI Jakarta sejak tahun 1999. Dan ini merupakan salah satu parade atau kirab budaya terbesar di Indonesia," ucapnya.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Talkshow
4 bulan lalu

Geisz Ungkap Anies Lolos dari Tersangka Kasus Formula E gegara Dicapreskan

All Sport
4 bulan lalu

Jadwal dan Link Live Streaming Formula E Prix Berlin 2025

All Sport
5 bulan lalu

Punya Darah Merah Putih, Pembalap Formula E Nyck De Vries Tertarik Dukung Timnas Indonesia

All Sport
5 bulan lalu

Hasil Formula E Jakarta 2025: Penuh Drama! Ticktum Menang, De Vries Gagal Finis

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal