Jakarnaval ke-19, Anies Ingin Warga Antusias Sambut Asian Games

Wildan Catra Mulia
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membuka Pawai Jakarnaval 2018 di depan Balai Kota Jakarta, Minggu (8/7/2018). (Foto: iNews.id/Wildan Catra)

JAKARTA, iNews.id – Gelaran Jakarnaval 2018 hadir kembali untuk merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Jakarta ke-491. Namun, pada penyelenggaraannya ke-19 ini, Jakarnaval juga diisi dengan pawai budaya dari seluruh provinsi di Indonesia dan mempromosikan dan mengenalkan potensi olahraga Tanah Air untuk menyukseskan perhelatan Asian Games dan Asian Para Games 2018.

Pawai Jakarnaval 2018 dibuka dan dilepas langsung oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, di depan Balai Kota Jakarta, tadi sore. Dalam sambutannya, mantan menteri pendidikan dan kebudayaan (mendikbud) itu berharap Jakarnaval tahun ini tidak sekadar menjadi perayaan ulang tahun Ibu Kota, tetapi juga mampu menghadirkan citra Jakarta yang membanggakan di mata dunia.

Dia mengatakan, Asian Games 2018 yang disenggelarakan pada Agustus mendatang menjadi kesempatan bagi Jakarta agar dapat kembali mengingat dan merefleksi diri untuk terus berupaya menjaga persatuan bangsa. Anies pun meminta seluruh warga Ibu Kota ikut berpartisipasi mendungkung pelaksanaan pesta olahraga terbesar se-Asia tersebut. Pasalnya, Jakarta adalah salah satu kota yang menjadi tuan rumah bersama dalam pelaksanaan Asian Games tahun ini, di samping Palembang di Sumatera Selatan.

“Mari kita jadikan Jakarta tuan rumah yang baik kotanya, bersih, rapi, dan warganya ramah. Dunia akan tertuju ke Indonesia karena kita menyelenggarakan salah satu pesta olahraga yang paling besar di Asia. Kita akan tunjukkan kepada semua, Jakarta insya Allah bisa menjadi tuan rumah yang baik tuan rumah yang membanggakan bagi semuanya,” ujar Anies di Balai Kota Jakarta, Minggu (8/7/2018).


Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta menyampaikan, Jakarnaval ke-19 sekaligus menjadi wujud kesiapan Ibu Kota sebagai tuan rumah bagi pelaksanaan Asian Games dan Asian Para Games 2018. Jakarnava ltahun ini mengusung tema The Spirit of Jakarta dan khusus membawa semangat kesuksesan Jakarta sebagai tuan rumah kedua pesta olahraga tersebut.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Gerakan Rakyat Dukung Anies Jadi Presiden, Demokrat: Apa Partainya Lolos Verifikasi?

Nasional
4 hari lalu

Gerakan Rakyat Deklarasi Jadi Parpol, Dukung Anies Jadi Presiden

Nasional
1 bulan lalu

Anies Sebut Bencana Sumatra Layak Jadi Bencana Nasional: Belum Terlambat

Nasional
1 bulan lalu

Anies Temui Pengungsi di Aceh, Bacakan Dongeng soal Kebohongan di Hadapan Anak-Anak

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal