JAKARTA, iNews.id - Hujan deras yang mengguyur wilayah Jakarta sejak pagi pada Kamis (22/1/2026) berdampak pada kemacetan di sejumlah ruas jalan, salah satunya di Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat.
Kemacetan terlihat mengular cukup panjang di kawasan Salemba Raya, Senen. Arus lalu lintas dari arah Matraman menuju Simpang Lima Senen dan Gunung Sahari tersendat, begitu pula arus kendaraan dari arah sebaliknya.
Padatnya volume kendaraan pascahujan membuat para pengendara terpaksa memperlambat laju kendaraan. Kondisi jalan yang licin juga menjadi salah satu faktor yang menyebabkan arus lalu lintas tidak bergerak normal.
Tak ingin terjebak kemacetan, sejumlah pengendara roda dua maupun roda empat nekat menerobos jalur busway. Akibatnya, jalur khusus yang seharusnya digunakan Bus Transjakarta tersebut ikut mengalami kepadatan dan mengganggu kelancaran transportasi umum.