BEKASI, iNews.id - Jasad bayi ditemukan di pinggir Kali Bekasi, Jalan Satopati 1 RT 04/04, Bojong Menteng, Rawalumbu, Kota Bekasi, Rabu (10/11/2021). Jasad tersebut ditemukan oleh dua warga pukul 16.30 WIB.
Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari mengatakan, jasad bayi pertama kali ditemukan oleh warga Bojong Menteng, yakni Neman Sulaeman (45) dan Poniman (53) saat pergi memancing. Mereka, kata dia melihat benda seperti bangkai hewan yang mengapung.
“Kemudian saksi mendekati benda tersebut dan setelah didekati ternyata sesosok jasad bayi dengan posisi telungkup menyangkut pada kawat di pinggir Kali Bekasi,” ujar Erna di Bekasi, Kamis (11/11/2021).
Dia menuturkan, kedua warga itu kemudian melaporkan ke Polsek Bekasi Timur. Setelah mendapatkan laporan, lanjut dia petugas langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).