Jelang Kunjungan Paus Fransiskus, 545 Aparat Gabungan Jaga Kedubes Vatikan

Nur Khabibi
Sebanyak 545 aparat gabungan berjaga di Kantor Kedubes Vatikan, Jakarta, jelang kunjungan Paus Fransiskus. Lokasi itu menjadi tempat Paus Fransiskus bermalam. (Foto: Nur Khabibi)

JAKARTA, iNews.id - Sebanyak 545 aparat gabungan berjaga di Kantor Kedutaan Besar (Kedubes) Vatikan, Jakarta, Selasa (3/9/2024). Lokasi itu bakal menjadi lokasi Paus Fransiskus bermalam selama kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia.

"Sebanyak 545 personel gabungan TNI-Polri sudah kami siagakan di kawasan seputar Kedutaan Vatikan," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro kepada wartawan, Selasa (3/9/2024). 

Pantauan di lokasi pukul 10.13 WIB, Jalan Medan Merdeka Timur dekat Kedubes Vatikan masih difungsikan seperti biasa. Belum ada penutupan jalur. 

Susatyo menjelaskan, rekayasa lalu lintas menyambut kedatangan Paus Fransiskus bersifat situasional. 

"Sangat situasional untuk pengalihan rute, termasuk juga apabila ada area-area lain yang menjadi tempat pengalihan dari Bapa Suci," ujarnya. 

Sebelumnya, Ketua Panitia Kedatangan Paus Fransiskus, Ignatius Jonan mengatakan Paus Fransiskus tidak akan menginap di hotel. Paus Fransiskus akan bermalam di Kedutaan Besar (Kedubes) Vatikan.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Buletin
6 jam lalu

Viral, Detik-Detik Warga Cilegon Diselamatkan dari Arus Banjir

Buletin
13 jam lalu

Momen Prabowo Terkesima Orasi Siswa Sekolah Rakyat Mampu Bicara 4 Bahasa Asing

Buletin
15 jam lalu

Bonatua Menang Gugatan di KIP, KPU Wajib Buka Salinan Ijazah Jokowi ke Publik

Buletin
1 hari lalu

Pandji Pragiwaksono Dilaporkan, Polda Metro Jaya Selidiki Dugaan Penistaan Agama

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal