Kabar Terbaru Emak-emak Viral Maksa Minta Sedekah dan Marah-marah, Sudah Dijenguk Keluarga

Putra Ramadhani Astyawan
Emak-emak yang viral karena memaksa dan marah-marah saat meminta sedekah sudah dijenguk pihak keluarga di rumah sakit. (Foto: Istimewa)

BOGOR, iNews.id - Emak-emak berinisial R yang viral karena meminta sedekah sambil marah-marah sudah dijenguk keluarganya. Sang ibu dijenguk ketika dirawat di RS Marzoeki Mahdi, Kota Bogor.

"Jumat kemarin ada adiknya datang dibawa sama orang dinsos (dinas sosial). Keluarganya datang sama orang dinsos, diantar dinsos gak datang langsung sendiri ke sini," kata Manajer Hukum dan Hubungan Masyarakat RS Marzoeki Mahdi Kota Bogor Prahardian Priatama kepada wartawan, Senin (6/5/2024).

Dia mengatakan, R tidak terlalu banyak bicara ketika dijenguk adiknya. Justru adiknya lebih banyak berbincang dengan petugas Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bogor.

"Biasa aja sih, belum banyak ngobrol. Dia (R) juga gak banyak ngobrol. Cuma dijenguk, banyak ngobrolnya sama orang dinsos sih," kata Prahardian.

Saat ini, R masih dalam perawatan oleh rumah sakit. Belum diketahui apakah R akan dibawa pulang keluarganya setelah perawatan atau tidak.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Seleb
2 jam lalu

Inara Rusli Pastikan Ada Wali saat Nikah Siri dengan Insanul Fahmi!

Seleb
2 jam lalu

Viral Prilly Latuconsina Ngaku Tak Pernah Selingkuh, Alasannya Mengejutkan!

Seleb
3 jam lalu

Respons Mengejutkan Ibrahim Risyad usai Video Tak Izinkan Istri Jadi IRT Viral

Megapolitan
4 jam lalu

Viral Aksi Pesepeda Perempuan Adang Pemotor di Jalur Sepeda Jalan Sudirman

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal