KAI Berlakukan BLB Untuk 13 Perjalanan KA, Antisipasi Aksi Massa dekat Stasiun Gambir

Carlos Roy Fajarta Barus
Para calon penumpang kereta mendatangi Stasiun Gambir untuk melakukan perjalanan jarak jauh (ilustrasi). (Foto: MPI/M Refi Sandi)

JAKARTA, iNews.idPT KAI memberlakukan berhenti luar biasa (BLB), pada Sabtu (11/11/2023) ini. Kebijakan itu sebagai langkah antisipasi dan untuk membantu masyarakat yang mengalami kesulitan akses menuju Stasiun Gambir di Jakarta Pusat.

BLB tersebut sebagai dampak pengalihan dan kepadatan lalu lintas terkait kegiatan aksi massa yang rencananya akan berlangsung di sekitar stasiun. Dalam postingan akun resmi X @KAI121, terdapat 13 perjalanan KA yang akan mengalami BLB di Stasiun Jatinegara, Jakarta Timur. 

Pelanggan KA tersebut bisa naik dari Stasiun Jatinegara, dengan tetap mengacu pada jadwal yang tertera di tiketnya.

Berikut beberapa KA yang keberangkatannya dari Stasiun Gambir mengalami BLB di Stasiun Jatinegara:

1. KA Argo Semeru (KA 18), relasi Gambir-Surabaya Gubeng, keberangkatan pukul 06.20 WIB.

2. KA Argo Parahyangan (KA 38), relasi Gambir-Bandung, keberangkatan pukul 06.30 WIB.

3. KA Argo Muria (KA 14), relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng, keberangkatan pukul 07.00 WIB.

4. KA Argo Parahyangan (KA 52), relasi Gambir-Bandung, keberangkatan pukul 07.25 WIB.

5. KA Argo Parahyangan (KA 34), relasi Gambir-Bandung, keberangkatan pukul 08.05 WIB.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Bisnis
7 hari lalu

Arus Balik Libur Nataru, 54.448 Penumpang Kereta Api Tiba di Berbagai Stasiun di Daop 1 Jakarta

Megapolitan
7 hari lalu

Cerita Penumpang Kereta Pilih Pulang Mepet ke Jakarta Demi Nikmati Libur di Kampung

Megapolitan
7 hari lalu

Puncak Arus Balik Libur Nataru, 47.259 Penumpang KA Kembali ke Jakarta

Megapolitan
8 hari lalu

Stasiun Pasar Senen Dipadati Penumpang, Jumlah Keberangkatan Masih Tinggi 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal