Kapolres Jaksel Cium Keanehan AKBP Bintoro Tangani Kasus Anak Bos Prodia

Ari Sandita Murti
Riyan Rizki Roshali
Mantan Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Bintoro (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Rahmat Idnal angkat bicara terkait kasus dugaan pemerasan yang dilakukan mantan Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Bintoro. Bintoro dituding memeras bos jaringan klinik laboratorium Prodia yang anaknya terjerat kasus pembunuhan.

Meski tidak tahu-menahu soal dugaan pemerasan hingga Rp20 miliar tersebut, dia merasa heran penanganan perkara anak bos Prodia itu sangat lama. 

"Saya tidak mengetahui (pemerasan), cuma aneh penanganan perkara sangat lama," ujar Ade Rahmat saat dikonfirmasi, Senin (27/1/2025).

Ade mengaku kerap mengingatkan Bintoro untuk segera menyelesaikan berkas kasus tersebut sehingga bisa dilimpahkan ke Kejaksaan. Namun, berkas baru bisa diselesaikan setelah Bintoro dimutasi dan posisinya sebagai Kasat Reskrim Polres Jaksel diganti AKBP Gogo Galesung.

"Sudah sering saya ingatkan saat anev (analisis dan evaluasi) berkali-kali. Setelah masuk Kasat (Reskrim) baru Gogo, saya perintahkan agar segera dipercepat sampai P21 dan tahap 2, pelimpahan tersangka dan barang bukti ke Kejaksaan. Langsung lancar," katanya.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Buletin
2 jam lalu

Jakarta Dikepung Banjir, Arus Lalu Lintas Lumpuh 

Nasional
11 jam lalu

Keluarga Desak Kasus Kematian Arya Daru Disidik, Singgung Dugaan Pembunuhan Berencana

Nasional
11 jam lalu

Pengacara Arya Daru Kembali Datangi Bareskrim, Minta Hasil Pemeriksaan Vara dan Dion

Nasional
12 jam lalu

Airlangga Pastikan Program Unggulan Lintas Sektor Dilanjutkan di 2026, Apa Saja?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal