Kasus Covid Naik, Pemkot Bogor Beri Sinyal Kembali Berlakukan Ganjil Genap

Putra Ramadhani Astyawan
Ganjil Genap di Bogor. (Foto Antara).

BOGOR, iNews.id - Wali Kota Bogor Bima Arya memberi sinyal akan kembali menerapkan aturan ganjil genap. Hal itu akan dipertimbangkan apabila ke depannya kasus penularan covid-19 di wilayahnya kembali naik.

"Kita akan monitor termasuk ganjil genap. Tidak menutup kemungkinan ganjil genap akan dibelakukan jika beberapa hari ke depan terus naik. Artinya ada euforia dari warga yang harus kembali dibatasi," kata Bima usai rapat Satgas Covid-19 Kota Bogor di Gedung Eks DPRD Kota Bogor, Senin (26/4/2021).

Bima menambahkan, bahwa dalam sepekan terakhir tren angka kasus penularan covid-19 meningkat sebesar 20 persen. Dari kenaikan tersebut, mayoritas kasus baru dari luar Kota Bogor dan keluarga.

"Klaster dari luar kota dan keluarga jadi dominan dan anak-anak muda dan lansia tingkat keterpaparanya naik. Karena itu kita menyepakati lebih memperketat lagi pengawasan mobilitas warga akan dilakukan tindakan tegas terhadap pelanggaran kerumunan di tempat umum," ungkapnya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Megapolitan
18 hari lalu

Longsor Landa Bogor Selatan imbas Hujan Deras, 12 Rumah Rusak

Nasional
24 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Nasional
31 hari lalu

Banyak Orang Sakit Batuk Pilek Sekarang, Kemenkes Bongkar Data Mengejutkan!

Nasional
1 bulan lalu

Gempa Hari Ini Guncang Bogor, Cek Magnitudonya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal