Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Besok Libur Apa? Ini Jadwal Resmi 16 Januari 2026 dari Pemerintah
Advertisement . Scroll to see content

Libur Isra Miraj, Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan Hari Ini 

Jumat, 16 Januari 2026 - 08:31:00 WIB
Libur Isra Miraj, Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan Hari Ini 
Kebijakan ganjil genap di Jakarta ditiadakan hari ini, Jumat (16/1/2026) bertepatan dengan libur nasional Isra Miraj. (Foto: Ilustrasi/IMG)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kebijakan ganjil genap di Jakarta ditiadakan hari ini, Jumat (16/1/2026). Hal ini bertepatan dengan libur nasional Isra Miraj 2026.

Hal tersebut disampaikan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta melalui akun resmi Instagram @dishubdkijakarta yang dilihat pada, Jumat (16/1/2025).

“Sehubungan dengan hari libur nasional Isra Miraj 206, pemberlakuan Ganjil Genap di Jakarta ditiadakan,” tulis Dishub DKI Jakarta.

Dalam keterangan yang disampaikan, peniadaan ganjil genap di hari libur nasional tertuang dalam Surat Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia Nomor 1497 Tahun 2025, Nomor 2 Tahun 2025, Nomor 5 Tahun 2025 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2026.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut