Kasus Dugaan Hoaks Anji, Polisi Batal Periksa Hadi Pranoto

Ari Sandita Murti
Hadi Pranoto (Foto: Antara).

JAKARTA, iNews.id - Polda Metro Jaya membatalkan pemeriksaan Hadi Pranoto sebagai saksi terlapor kasus dugaan penyebaran video hoaks musisi Anji. Hadi Pranoto dalam kondisi sakit usai pemeriksaan di Biddokes Polda Metro Jaya.

Hadi mengatakan kecapekan karena beberapa kegiatan sehingga tidak bisa menjalani pemeriksaan. Dia menyebut akan mendatangi Polda Metro Jaya usai kondisinya membaik.

"Dari Biddokes saya memang kondisi masih sakit, baru keluar dari RS karena kecapekan juga sampai sekarang masih perawatan. Jadi dari Dokkes minta waktu dan juga koordinasi dengan penyidik dan kalau kondisi sudah membaik saya akan datang lagi ke Polda Metro," ujar Hadi pada wartawan, Senin (24/8/2020).

Hadi berjanji kooperatif untuk diperiksa polisi dalam kasus tersebut. Namun dia mengatakan saat ini kondisinya sangat lemah.

"Hari ini tidak jadi mengikuti pemeriksaan, nanti dijadwalkan ulang. Kondisi saya saat ini masih drop sekali, belum begitu ini," katanya.

Sebelumnya, Ketua Umum Cyber Indonesia, Muannas Alaidid mengatakan konten yang disampaikan melalui kanal milik Anji tersebut dinilai berpotensi menimbulkan kegaduhan serta polemik di masyarakat. Dia menyebut dalam konten tersebut berpotensi terjadi penyebaran berita bohong.

"Saya kira Profesor Hadi Pranoto dapat diminta pertanggungjawaban berdasarkan Pasal 14 dan Pasal 15 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1946 tentang larangan berita bohong," ucap Muannas, Senin (3/8/2020).

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Megapolitan
2 hari lalu

1.500 Personel Gabungan Kawal Konser BLACKPINK di GBK, Terbagi 8 Zona Pengamanan

Seleb
2 hari lalu

Erika Carlina dan DJ Panda ke Polda Metro, Sepakat Damai?

Nasional
3 hari lalu

Polisi Bongkar Penipuan Berkedok Trading Kripto, Nilai Kerugian Tembus Rp3 Miliar

Nasional
3 hari lalu

Artis Onadio Leonardo Diperiksa usai Ditangkap terkait Penyalahgunaan Narkoba

Nasional
3 hari lalu

Artis Onadio Leonardo Ditangkap terkait Penyalahgunaan Narkoba, Ini Kata Polisi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal