Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, 2 Jenazah Dievakuasi Pagi Ini

Carlos Roy Fajarta
Dua jenazah kebakaran Depo Pertamina Plumpang dievakuasi dari reruntuhan rumah warga, Sabtu (4/3/2023) pagi.

JAKARTA, iNews.id - Dua jenazah dievakuasi dari permukiman yang hangus akibat kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, Sabtu (4/3/2023). Jenazah ditemukan usai petugas menyusuri puing-puing rumah.

Hal tersebut disampaikan Ketua RW 01 Kelurahan Rawa Badak Selatan, Bambang Setiono.

"Tadi pagi ada dua jenazah dievakuasi sehingga totalnya jumlah yang dipastikan meninggal ada 19 orang untuk RW 01 dan RW 09," ujar Bambang di lokasi, Sabtu (4/3/2023).

Meski demikian belum diketahui jumlah resmi korban tewas akibat kejadian ini. Jumlah korban tewas yang dirilis resmi terakhir yaitu 13 orang.

"Semoga ada bantuan, karena di sini banyak hunian warga terbakar, kemudian ada yang luka-luka dan juga di tempat pengungsian," kata Bambang. 

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
4 jam lalu

Waspada Banjir Rob Mulai Hari Ini di 12 Wilayah Pesisir Jakarta!

Megapolitan
8 jam lalu

28 RT dan 6 Ruas Jalan di Jakarta Masih Terendam Banjir Pagi Ini

Megapolitan
22 jam lalu

Kebakaran Sekolah Tzu Chi di PIK Jakut, Diduga akibat Disambar Petir

Megapolitan
1 hari lalu

Banjir Jakarta Meluas, 22 RT dan 33 Ruas Jalan Terendam

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal