Kebakaran Hari Ini Landa Pabrik Cat di Klapanunggal Bogor

Putra Ramadhani Astyawan
Kebakaran melanda pabrik cat di wilayah Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, Selasa (1/8/2023). (Foto: Istimewa)

BOGOR, iNews.id - Kebakaran melanda pabrik cat di wilayah Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, Selasa (1/8/2023). Sebanyak 12 unit pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan ke lokasi.

"Benar yang terbakar bangunan pabrik cat," kata Komandan Regu (Danru) Damkar Sektor Gunung Putri Eko, Selasa (1/8/2023).

Kebakaran itu dilaporkan terjadi pukul 13.30 WIB. Petugas pemadam yang menerima laporan tersebut langsung menuju lokasi kejadian.

"Unit yang diterjunkan kurang lebihnya 12 unit (pemadam kebakaran)," ucapnya.

Saat ini, kebakaran tersebut sudah berhasil dipadamkan dan dalam proses pendinginan. Terkait penyebab kebakaran belum dapat dipastikan.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
2 hari lalu

Tersangka Kebakaran Gedung Terra Drone di Jakpus Berpotensi Bertambah, Siapa?

Megapolitan
3 hari lalu

Tabung Gas Bocor, Rumah Makan di Bogor Selatan Hangus Terbakar

Seleb
6 hari lalu

Kondisi Terkini Reza Arap usai Resort Tempatnya Menginap di Sumba Kebakaran

Seleb
6 hari lalu

Reza Arap Jadi Saksi Mata Kebakaran Resort di Sumba, Teriak Ada Ledakan!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal