JAKARTA, iNews.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengakui klaster Covid-19 di perkantoran kembali meningkat. Dia menduga hal itu terjadi karena melonggarnya protokol kesehatan (prokes).
"Memang klaster perkantoran terjadi peningkatan dalam beberapa minggu terakhir. Memang kita tahu belakangan memang terjadi beberapa pelonggaran," ujar Ariza di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (26/4/2021).
Ariza mengatakan pelonggaran prokes memang tidak terlalu signifikan. Kapasitas perkantoran tetap 50 persen, dan jam operasional dibatasi. Karena itu Ariza mengatakan pihaknya sedang melakukan pengecekan kembali apa yang menjadi penyebabnya.
"Apakah terjadinya (klaster) di perkantoran itu sejak di rumah, diawali dengan klaster rumah misalnya. Apakah di perjalanan pergi, di perjalanan pulang atau di kantor itu sendiri, atau di tempat-tempat lain. Ini memang sedang kita cek kembali," tuturnya.
Ariza mengatakan saat ini perkantoran di Jakarta diminta tak lengah menerapkan prokes meski telah melakukan vaksinasi. Meski sudah divaksin bukan berarti melonggarkan prokes.
"Jadi jangan sebaliknya, karena vaksinnya tinggi kemudian kita malah melonggarkan atau lengah dan sebagainya. Terus tingkatkan juga evaluasi, pengawasan," tuturnya.