JAKARTA, iNews.id - Program Kampung Tangguh Jaya yang diluncurkan Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran awalnya dibuat untuk menekan angka penyebaran Covid-19. Namun Kampung Tangguh Jaya juga diisi kegiatan sosial yang memberikan manfaat warga.
Seperti halnya Kampung Tangguh Jaya yang ada di RW 04, Kelurahan Mangga Dua Selatan, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat. Di sini, polisi, pengusaha hingga pers berkolaborasi dan berbagai keceriaan kepada warga dengan membagikan ratusan paket berbuka puasa.
Kapolsek Sawah Besar AKP Maulana Mukarom mengapresiasi kolaborasi ini. Menurutnya, kegiatan berbagi semacam ini memang budaya bangsa Indonesia dan harus digelorakan.
"Kami apresiasi, kegiatan positif semacam ini harus kita gelorakan. Kalau bukan kita siapa lagi. Kegiatan-kegiatan membantu yang kurang, itu sebenarnya budaya kita," ujar Maulana di lokasi, Rabu (5/5/2021).
Maulana berharap kegiatan kolaborasi semacam ini dapat diikuti di wilayah-wilayah lainnya. Dia juga menyampaikan agar masyarakat saling bahu-membahu di masa pandemi dan saling mengingatkan ihwal protokol kesehatan.
"Mudah-mudahan kita dapat bersama-sama melewati situasi pandemi Covid-19 ini menjadi lebih baik lagi di bulan-bulan ke depannya. Kita bahu-membahu saling mengingatkan soal Covid-19. Jadi kita saling menghimbau, semua kegiatan tetap dilaksanakan namun dengan protokol kesehatan," ucapnya.