Eko menjelaskan, adapun untuk proses pemadaman api, api padam sekira pukul 01.15 WIB. Kemudian tiga ruko lainnya yang turut alami kebakaran antara lain Salon, Ayam Bakar dan Bengkel Motor.
"Warga sempat panik dengan kejadian itu," ungkapnya.
Atas kejadian kebakaran ini, tidak ada korban jiwa. Lalu diperkirakan bagi kerugian material yang dialami capai ratusan juta rupiah. Kini kasus ini ditangani Kepolisian Sektor Bekasi Selatan dan Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi Kota.