DEPOK, iNews.id - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Wili Sumarlin memastikan tidak ada calon independen atau perseorangan yang maju dalam Pemilihan Wali Kota Depok 2024. Hingga batas akhir pendaftaran tidak ada calon independen yang menyerahkan berkas syarat dukungan.
Diketahui, KPU Kota Depok membuka pendaftaran calon independen Pilkada Depok 2024 pada 5-12 Mei 2024.
"Kita sudah membuka ruang kemarin awal bulan ini 5-12, pengumuman sampai pukul 23.59 WIB tidak ada calon independen yang menyerahkan syarat dukungan," kata Wili ketika dikonfirmasi, Rabu (29/5/2024).
"Pilkada Kota Depok atau Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota ini tidak diikuti oleh calon independen," tambahnya.
Di Depok, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menjadi pemenang Pileg 2024 tingkat Kota Depok dengan perolehan 13 kursi sehingga dapat mengusung sendiri calonnya tanpa koalisi. Sementara partai politik lainya harus berkoalisi untuk memenuhi syarat 20 persen yang ditetapkan KPU.
Sejauh ini, ada nama Wakil Wali Kota Depok sekaligus Ketua DPD PKS Depok, Imam Budi Hartono dan Sekretaris Daerah Kota Depok, Supian Suri yang digadang-gadang akan memperebutkan kursi Depok 1 atau Wali Kota Depok periode 2025-2030.