Lansia Ditemukan Tewas di Trotoar Tambora, Diduga karena Serangan Jantung

Dimas Choirul
Pria lansia inisial NJH (70) ditemukan tewas di trotoar, Jalan Perniagaan Timur, Tambora.. (Foto:ilustrasi/ist).

JAKARTA, iNews.id - Pria lansia inisial NJH (70) ditemukan tewas di trotoar, Jalan Perniagaan Timur RT01/RW01, Pekojan, Tambora, Jakarta Barat, Selasa (7/2/2023). Korban tewas dalam keadaan terlentang.

Kapolsek Tambora Kompol Putra Pratama mengatakan, saat itu warga sempat melihat korban berjalan sempoyongan sambil membawa kresek hitam.

"Korban berjalan kaki di atas trotoar sambil menenteng plastik kantong kresek warna hitam," kata Putra kepada wartawan, Selasa (7/2).

Tiba-tiba korban terjatuh dan tergeletak di atas trotoar tersebut. Saat diperiksa, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia.

"Atas kejadian tersebut saksi melaporkan ke Pospol Jembatan Lima dan petugas Puskesmas Tambora," ucapnya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Seleb
2 bulan lalu

Fahmi Bo Sakit Apa? Komplikasi Diabetes hingga Serangan Jantung Sebabkan Badan Kurus Kering

Nasional
2 bulan lalu

4 Penumpang Helikopter Jatuh di Mimika Ditemukan Tewas, Ini Identitasnya

Seleb
3 bulan lalu

Sebelum Meninggal, Adjie Soetama Kena Serangan Jantung

Nasional
3 bulan lalu

Geger Pasutri di Pemalang Tewas di Tumpukan Batu, Ini Hasil Penyelidikan Polisi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal