Makan Siang Bareng, Kapolda Metro Sebut Pedagang Kopi Keliling Punya Peran Penting Jaga Jakarta

Tim iNews
Kapolda Metro Jaya Irjen Asep Edi Suheri (dok. Polda Metro Jaya)

JAKARTA, iNews.id - Kapolda Metro Jaya Irjen Asep Edi Suheri makan siang bersama para penjual kopi keliling dan pedagang kaki lima di Taman Silang Monas Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (9/10/2025). Kapolda juga membagikan bantuan sosial (bansos).

Kegiatan tersebut juga bagian dari pendekatan humanis yang dilakukan kepolisian untuk mempererat hubungan dengan masyarakat. Melalui momen ini, polisi ingin mendengarkan keluh kesah warga, sekaligus menunjukkan kepedulian sebagai bagian dari tugas pelayanan publik.

“Melalui kegiatan seperti ini, kami ingin menegaskan bahwa Polri hadir bukan hanya untuk menegakkan hukum, tetapi juga untuk membangun kebersamaan dan kepedulian sosial. Pedagang kopi keliling dan para pelaku usaha kecil adalah bagian penting dari denyut kehidupan kota Jakarta,” ujar Kapolda.

Selain itu, kegiatan ini juga termasuk dalam strategi Community Policing atau Polisi Masyarakat. Pendekatan tersebut menekankan kehadiran polisi di tengah warga tidak semata-mata untuk penegakan hukum, tetapi juga pencegahan, edukasi, dan pelayanan kemanusiaan agar masyarakat merasa aman dan dekat dengan aparat.

Asep berharap, momen seperti ini dapat memperkuat kepercayaan publik terhadap Polri dan mempererat hubungan antara polisi dan warga melalui program “Jaga Jakarta+”.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Megapolitan
1 bulan lalu

Polda Metro Jaya Gencarkan Patroli Skala Besar, Jaga Jakarta Tetap Aman

Megapolitan
1 bulan lalu

Polda Metro Musnahkan 1,14 Ton Narkoba Senilai Rp1,13 Triliun, Begini Penampakannya

Jabar
1 bulan lalu

Kisah Inspiratif Anggota Brimob Polda Metro Jaya, Dirikan TPA Gratis demi Cahaya Al-Qur’an

Nasional
16 jam lalu

Geledah Rumah Terduga Pelaku Ledakan di SMAN 72, Polisi Ungkap Hasilnya

Megapolitan
1 hari lalu

Update Korban Ledakan di SMAN 72 Jakarta: 25 Orang Sudah Dipulangkan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal