Mako Brimob Kelapa Dua Depok Dijaga Ketat usai Serangan Massa

Dwinarto
Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, masih dijaga ketat pasca-insiden penyerangan oleh sekelompok massa pada, Sabtu (30/8/2025) pagi. (Foto: Dok. IMG)

DEPOK, iNews.id - Markas Komando (Mako) Brimob Kelapa Dua, Depok, masih dijaga ketat pasca-insiden penyerangan oleh sekelompok massa pada, Sabtu (30/8/2025) pagi. Situasi lalu lintas di sekitar lokasi telah kembali normal, meski sisa-sisa kericuhan masih terlihat.

Pantauan di lokasi, sejumlah anggota Brimob tetap bersiaga di depan markas. Tiga unit kendaraan taktis (rantis) juga tampak diparkir dalam posisi siaga. 

Pecahan kaca masih berserakan di sepanjang jalan depan Mako Brimob, diduga berasal dari lemparan massa saat bentrokan terjadi.

Keributan bermula sekitar pukul 05.00 WIB ketika massa mendatangi markas dan melakukan pelemparan batu serta petasan ke arah petugas

Anggota Brimob yang sejak awal sudah berjaga langsung merespons dengan menembakkan gas air mata untuk memukul mundur massa.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Megapolitan
3 bulan lalu

Lalu Lintas di Mako Brimob Kelapa Dua Depok Kembali Normal usai Sempat Memanas

Megapolitan
3 bulan lalu

Massa Datangi Mako Brimob Kelapa Dua Depok Pagi Ini, Situasi Memanas

Megapolitan
4 hari lalu

Polda Metro Grebek Pengedar Ganja di Depok, 476 Gram Siap Edar Bikin Geger!

Kuliner
7 hari lalu

3 Tempat Ngopi di Sawangan Favorit Anak Muda, Menu Kopinya Unik!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal