Melawan dan hendak Kabur, 2 Perampok Sadis di Bogor Didor Polisi

Putra Ramadhani
Polisi melumpuhkan kaki dua dari empat pelaku perampokan sadis di Bogor. (Foto MPI).

BOGOR, iNews.id - Polisi melumpuhkan kaki dua dari empat pelaku perampokan sadis di wilayah Pamijahan, Kabupaten Bogor. Sebab kedua pelaku melawan dan hendak melarikan diri ketika akan ditangkap petugas.

"Terlihat di belakang yang kami ambil tindakan tegas terukur adalah yang melarikan diri ke Pandeglang. Saat mereka mengetahui bahwa kita melakukan pengejaran dan penangkapan, mereka mencoba melarikan diri dan mencoba melawan, akhirnya kita ambil tindakan melawan," kata Kasat Reskrim Polres Bogor AKP Teguh Kumara, Senin (23/9/2024).

Kedua pelaku yang dilumpuhkan yakni berinisial D dan S. Keduanya juga berperan sebagai eksekutor yang menganiaya korban hingga meninggal dunia dan melukai keluarga korban.

"Yang menganiaya eksekutornya ada dua orang yaitu saudara D dan saudara S," ungkapnya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Megapolitan
7 jam lalu

Gagal Menyalip, Pemotor Perempuan Tewas Mengenaskan Terlindas Truk di Bogor

Megapolitan
1 hari lalu

Gudang Limbah Oli Diduga Ilegal di Bogor Terbakar Hebat

Nasional
2 hari lalu

Bahlil Respons Putusan MK, Sebut Polisi dan Jaksa Bantu Perkuat Kinerja ESDM

Nasional
4 hari lalu

Reformasi Polri: Organisasi Sipil Beri Catatan soal Rekrutmen hingga Pengawasan

Nasional
5 hari lalu

Menkum Sebut Polisi yang Terlanjur Menjabat di Sipil Tak Wajib Mundur 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal