Miris! Kurir di Bekasi Kena Bacok saat Tagih Paket COD Rp30.000

Danandaya Arya Putra
Ilustrasi kurir di Bekasi dibacok saat tagih COD Rp30.000. (Foto: Ilustrasi/Ist)

JAKARTA, iNews.id - Seorang kurir paket berna Irsyad Dulanam (26) mendapat luka sabetan senjata tajam (sajam) ketika menagih paket Cash On Delivery (COD) atau bayar di tempat. Sang pelanggan berinisial K, menurutnya tersinggung soal pembayaran paket tersebut.

Irsyad mengaku saat memberikan paket pesanan K di Perumahan Harapan Jaya, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi pada Jumat (26/9/2025) dia lantas menagih pembayarannya. K meminta pembayaran melalui transfer rekening bank.

Akan tetapi, K tersinggung ketika Irsyad menawarkan alternatif pembayaran lain. Sebab alternatif yang ditawarkan Irsyad dianggap K akan memakan waktu lama untuk menyelesaikan pembayaran.

"Dia minta transfer kan. Saya tawarkan pembayaran ke QRIS, tapi dia nggak mau. Dia marah-marah. Karena marah-marahnya, dia merasa terhina karena dikiranya transfernya lama," ucap Irsyad kepada wartawan, Sabtu (27/9/2025).

Korban saat itu meminta agar pembayaran segera diselesaikan. Namun malah terjadi perdebatan, yang akhirnya pelaku masuk ke dalam dan keluar membawa senjata tajam.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Megapolitan
13 jam lalu

Mayat Pria di TPU Bekasi Diduga Korban Pembunuhan, Ditemukan Bekas Jeratan

Megapolitan
14 jam lalu

Geger Penemuan Jasad Pria Penuh Luka di TPU Bekasi

Megapolitan
13 hari lalu

2 Kurir Sabu Diringkus, Bawa 100 Kg Siap Edar di Malam Tahun Baru

Seleb
15 hari lalu

Geger! Yama Carlos Diteror usai Posting Video di TikTok

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal