MNC Peduli Berikan Bantuan kepada Tunanetra Terdampak Pandemi Covid-19

Irfan Ma'ruf
MNC Peduli memberikan bantuan kepada Yayasan Keluarga Tunanetra Muslim Indonesia, Depok, Jawa Barat, Kamis (18/2/2021). (Foto: iNews.id/Irfan Ma'ruf).

DEPOK, iNews.id - Dampak pandemi Covid-19 dirasakan sangat berat oleh sejumlah lapisan masyarakat. Salah satunya para tunanetra, yang menggantungkan hidup dari bekerja sebagai tukang pijat. 

Sebagai upaya membantu meringankan beban masyarakat tunanetra, MNC Peduli menyalurkan bantuan kepada anggota Yayasan Keluarga Tuna Netra Muslim Indonesia (Yakmi) Depok, Jawa Barat, Kamis (18/2/2021). 

Ariati, Pengurus Yakmi mengatakan, yayasan Yakmi merupakan yayasan yang berdiri atas dasar upaya peningkatan Agam Islam dan saat ini beranggotakan 80 orang. Aktivitas bertambah dengan upaya pemenuhan kebutuhan ekonomi dengan memberi keterampilan memijat kepada anggota. 

Namun, dengan kondisi pandemi saat ini, aktivitas tersebut turun drastis. Dengan modal seadanya yayasan Yakmi mengembangkan pada usaha lain dengan berdagang kerupuk keliling di jalanan.

"Kita kembangkan belajar pijat, karena mata pencarian tunanetra kan pijat. Cuma di masa pandemi ini otomatis pijat menurun drastis. Kita takut pijat, yang dipijat juga takut pijat. Kita beralih pada jualan kerupuk keliling," kata dia, Kamis (18/2/2021). 

Dia berharap selama masa pandemi ini, masyarakat dan pemerintah dapat memberi perhatian lebih pada kelompok masyarakat yang memiliki kekurangan seperti tuna netra. Sebab, kondisi pandemi seluruh aktivitas kegiatan di Yayasan tetap berjalan normal sehingga memerlukan dana konsumsi dan transportasi. 

"Kita selama pandemi ini kita hanya menunggu. Biasnya kita jemput bola cari donatur, cuma di masa pandemi ini kita gak bisa kemana-mana. Jadi kita hanya mengharapkan bantuan yang datang," ucapnya.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
8 hari lalu

Apresiasi Bantuan MNC Vision-MNC Peduli, Ini Harapan Komunitas Pemulung Pasar Senen

Nasional
8 hari lalu

MNC Vision Networks dan MNC Peduli Tebar Kebaikan untuk Lansia Pemulung di Pasar Senen

Bisnis
10 hari lalu

Pegiat UMKM Apresiasi Pelatihan dari MNC Peduli: Tambah Pengetahuan dan Bermanfaat

Nasional
10 hari lalu

HUT ke-36, MNC Group Beri Pelatihan 36 Pegiat UMKM agar Mampu Bersaing di Era Digital

Nasional
17 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal