Lin, salah satu pengajar SAAJA menyambut baik bantuan yang diberikan oleh MBC Peduli dan MBSS. Dia sangat bersyukur atas kepedulian dan perhatian ini.
"Alhamdulillah, barakallah hari ini SAAJA mendapatkan keberkahan, mendapatkan bantuan. Dari MBSS dan MNC Peduli memberikan peralatan perlengkapan untuk anak-anak dan juga untuk sekolah, ada meja lemari, dan kursi," ucap Lin.
Dia menuturkan, selain anak-anak di usia pendidikan TK, SAAJA juga membuka proses belajar pengajar di tingkat SD hingga SMA. Sekolah ini akan terus berupaya melakukan proses belajar mengajar meskipun banyak keterbatasan yang dihadapi, apalagi saat ini sedang masa pandemi Covid-19.
"Sebisa mungkin dengan keadaan yang ada, segala kekurangan, kami berusaha anak-anak dapat tetap belajar di masa pandemi ini," katanya.