MNC Peduli dan MNC Land Ajak Warga Cigombong Bogor Beri Asupan Bergizi pada Anak

Putra Ramadhani Astyawan
MNC Peduli dan MNC Land memberikan edukasi kepada warga Cigombong, Bogor untuk memberikan makanan bergizi kepada anaknya. (Foto: Putra Ramadhani Astyawan)

BOGOR, iNews.id - MNC Peduli dan MNC Land bekerja sama dengan Puskesmas Cigombong dan Posyandu Durian, Kampung Ciletuh Girang, Desa Wates Jaya, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, memberikan edukasi kepada warga untuk memberikan asupan bergizi kepada anak, Kamis (5/12/2024). Kegiatan ini merupakan salah satu program Generasi Cerdas Anak Bangsa untuk mencapai Generasi Indonesia Emas 2045. 

MNC Peduli terus menggencarkan pentingnya asupan bergizi untuk ibu hamil dan anak-anak, khususnya balita yang sedang dalam masa pertumbuhan.

Dalam kesempatan yang sama, MNC Peduli juga memberikan makanan tambahan ikan lele yang diketahui memiliki banyak kandungan gizi, terutama untuk tumbuh kembang anak.

Edukasi ini diharapkan dapat memberikan motivasi kepada seluruh orang tua yang memiliki balita untuk terus memperhatikan asupan yang bergizi pada anak.

"Alhamdulillah saya merasa sangat bahagia sekali hari ini, pihak MNC datang ke sini sudah berkontribusi ke Posyandu Durian, terima kasih kontribusinya bantuan lele," kata Kader Posyandu Durian, Denda Aryanti, Kamis (5/12/2024).

Ditambah, kehadiran dari Puskesmas Cigombong yang turut hadir memberikan edukasi kepada warga, terutama ibu-ibu, akan pentingnya memberikan makanan sehat dan bergizi, salah satunya sumber protein.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Buletin
9 jam lalu

Terekam Video! Momen Mendebarkan Helikopter Bawa Raffi Ahmad Oleng di Bali

Buletin
12 jam lalu

Ditangkap KPK, Bupati Sudewo Titip Pesan ke Warga Pati agar Tenang

Buletin
6 hari lalu

Momen Gibran Main Bola di Wamena, Cetak 2 Gol dan Dukung SSB Papua

Buletin
7 hari lalu

Viral, Detik-Detik Warga Cilegon Diselamatkan dari Arus Banjir

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal