BOGOR, iNews.id - Tim BPBD dan pemadam kebakaran (damkar) mengevakuasi 2 ekor ular kobra di wilayah Kayumanis, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor. Ular berbisa tersebut bersembunyi di tumpukan barang-barang bekas rumah warga.
Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kota Bogor Theofilo Patrocinio Freitas mengatakan evakuasi itu dilakukan pada Kamis (21/9/2023). Awalnya pemilik rumah melihat keberadaan ular kobra.
"Ular kobra dengan panjang sekitar 1,5 meter dan anak ular kobra panjang 15 sentimeter bersembunyi di tumpukan barang-barang bekas di teras rumah, kata Theo, Jumat (22/9/2023).
Karena khawatir, pemilik rumah menghubungi petugas BPBD dan Damkar Kota Bogor. Petugas yang mendapat laporan tersebut bergegas menuju lokasi.
"Keberadaan ular mengancam keselamatan penghuni rumah dan warga sekitar," ucapnya.