Pawai Atlet Olimpiade Paris 2024, Polisi Siap Kawal Bus Rombongan

Andhika Khoirul Huda
Polisi siap mengawal bus rombongan pawai atlet Olimpiade Paris 2024. Mereka berangkat dari Kantor Kemenpora dan finis di Istana Negara. (Foto: Andhika Khoirul Huda)

JAKARTA, iNews.id - Pawai atau arak-arakan para atlet Indonesia yang mentas di Olimpiade Paris 2024 digelar Kamis (15/8/2024) pagi WIB. Persiapan mulai terlihat di Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) yang menjadi titik awal keberangkatan.

Pawai para Olimpian Paris 2024 ini dijadwalkan dimulai pada pukul 07.00 WIB. Pantauan iNews.id di Kantor Kemenpora, pihak-pihak terkait sudah mulai melakukan persiapan sejak pukl 06.25.

Sejumlah polisi sudah bersiaga di halaman Kantor Kemenpora. Mereka bakal mengawal bus rombongan pawai dengan motor dan juga mobil patwal.

Bus Transjakarta tanpa atap sudah terparkir di Jalan Gerbang Pemuda untuk membawa 29 atlet dan sejumlah ofisial yang ikut dalam rombongan. Bus berwarna putih itu juga bergambar sosok para atlet yang mentas di Olimpiade Paris 2024.

Situasi lalu lintas di Jalan Gerbang Pemuda terpantau lancar. Belum ada kumpulan warga atau masyarakat yang ingin menyaksikan arak-arakan itu.

Rombongan pawai bakal berangkat dari Kantor Kemenpora menuju Istana Negara. Mereka akan melawati Simpang Susun Semanggi ke arah Bundaran HI.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Buletin
3 hari lalu

Momen Cristiano Ronaldo Hadiri Jamuan Makan bersama Donald Trump dan Pangeran Arab Saudi 

Nasional
4 hari lalu

Pengacara Klaim Roy Suryo cs Dikriminalisasi: Ada Penyelundupan Pasal

Buletin
4 hari lalu

Cemburu Berujung Maut di Condet: Pria Tusuk Teman Hingga Tewas, Polisi Ungkap Kronologi Lengkap

Buletin
5 hari lalu

Ngeri! 110 Anak Direkrut Teroris Lewat Game Online dan Instagram

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal