BOGOR, iNews.id - Pelajar SMP berinisial RTK (14) luka parah usai dibacok orang tidak dikenal di wilayah Rancabungur, Kabupaten Bogor. Saat ini, polisi masih memburu para pelaku.
Kapolsek Rancabungur Ipda Azis Hidayat mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Sabtu (9/3/2024). Awalnya, korban bersama temannya mengendarai motor di Jalan Letkol Atang Senjaya.
"Di lokasi kejadian, dari arah berlawanan ada sekelompok pelajar mengejar dan menyerang korban dengan menggunakan senjata tajam," kata Azis, Senin (11/3/2024).
Korban mengalami luka berat berat di kepala belakang, punggung, kaki dan memar. Korban langsung dilarikan ke RSUD Kota Bogor untuk mendapatkan pertolongan medis.
"Korban sudah menjalani operasi dan saat ini berada di ruang rawat inap RSUD Kota Bogor," ujar Azis.
Saat ini, polisi masih menyelidiki lebih lanjut kasus pembacokan tersebut. Para pelaku terancam pasal penganiayaan dan penganiayaan berat.
"Terus dikejar keberadaan para pelaku, sebagaimana dimaksud dalam Pasal 358 KUHP dan atau Pasal 351 KUHP," kata Azis.